Rabu, 30 Januari 2019

Jumat, 25 Januari 2019

Ambulance 119 dengan nama Sistem Informasi Jejaring Rujukan (Sijeruk) Bersinkronisasi dengan Petugas UPT Puskesmas Tarogong


Ambulance 119 dengan nama Sistem Informasi Jejaring Rujukan (Sijeruk) Garut, persembahan Pemerintah Kabupaten Garut melalui Dinas Kesehatan. Masyarakat yang membutuhkan ambulance untuk kasus kegawatdaruratn dapat memakai jasa Sijeruk dan gratis tetapi harus menghubungi nomor telepon 119 ketika ada arahan lalu tekan tombol 1 bila tidak ditekan nanti anda akan terhubung dengan pusat yang ada di Jakarta.

Selain kasus kecelakaan dapat juga untuk evakuasi pasien dari rumah ke Rumah Sakit ataupun pengantaran jenazah. 




Untuk penetuan petugas Sijeruk dikondisikan dengan wilayah kerja masing-masing puskesmas terdekat, karena sudah dibentuk tim di masing-masing puskesmas sehingga untuk yang jauh dari pusat kota tim Sijeruk dinas kesehatan menghubungi petugas Sijeruk di puskesmas terdekat agar pasien dapat ditangani dengan cepat.

Untuk di Kabupaten Garut sudah ada ambulance khusus Sijeruk sebanyak 3 unit, 2 diantaranya untuk mengantar pasien dan 1 untuk mengantar jenazah.

Jadi bagi anda yang memerlukan ambulance Sijeruk harap menghubungi 119 dan ikuti arahannya. 

Kamis, 17 Januari 2019

Blog UPT Puskesmas Tarogong Mencapai 10.000 Kunjungan Dalam Kurun Waktu 10 Bulan


Pada Maret 2018 dikarenakan website UPT Puskesmas Tarogong mengalami serangan virus sehingga merusak data sekaligus sulit untuk diakses. Karena website kami mengalami kendala sedangkan pemberitaan seputar puskesmas harus selalu di update untuk memberikan wawasan dan informasi kepada masyarakat tentang UPT Puskesmas Tarogong. Sehingga kami membuat alternatif pemberitaan dengan membuat blog ini.

Dari awal pembuatannya blog ini bahkan tidak masuk mesin pencarian google sampai 3 bulan. Karena jumlah berita dan kunjungan yang semakin meningkat akhirnya blog kami masuk mesin pencarian google bahkan ada di halaman pertama mesin pencariann google.

Di umur blog ini yang ke 10 bulan pada Januari 2019 akhirnya kunjungan blog pun mencapai 10.000 kunjungan. Kami bersyukur dengan adanya blog ini menjadi jembatan informasi kepada masyarakat yang membutuhkan.


Kaji Banding Keuangan BLUD dari Kab. Bogor ke UPT Puskesmas Tarogong


Pada hari Kamis, 17 Januari 2019 UPT Puskesmas Tarogong kedatangan tamu kaji banding dari Kab. Bogor. Peserta seluruhnya berjumlah 70 orang yang datang dari pagi jam 08.00 WIB.

Para peserta sangat antusias melaksanakan kaji banding tentang Keuangan BLUD. Pemaparan materi dilakukan oleh Kapus dr. H. Eddy Kusmayadi.










Rabu, 16 Januari 2019

Perwakilan Karyawan UPT Puskesmas Tarogong Hadir Dalam Musrembang Desa Cimanganten


Pada hari Rabu, 16 Januari 2019 Musrembang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) dilaksankaan di Desa Cimanganten yang merupakan desa binaan UPT Puskesmas Tarogong. Dalam muusrembang kali ini bidan desa dan staff UKM menghadiri acara ini sesuai arahan dari Kapus untuk memaparkan hasil pendataan keluarga sehat. Dari pendataan itu dapat menyimpulkan bagaimana membangun manusia khususnya dalam kasus stunting 1.000 hari kehidupan pertama dan fasilitas jamban dan air bersih. Selain itu untuk memaparkan berapa jumlah warga yang belum ikut BPJS sehingga perlu diajukan bantuan untuk pembuatan BPJS.

Dari segi kesehatan pembangunan manusia memang sulit untuk dilihat tingkat keberhasilannya karena diperlukan waktu yang cukup lama yaitu 1.000 hari dalam kasus stunting, tetapi untuk jangka pendek puskesmas mengusulkan pembagunan sumber air bersih dan jamban sehat.





Senin, 14 Januari 2019

Perpanjangan Kontrak Kerja Bagi Pegawai Non PNS


Pada hari ini 14 Januari 2019 dilakukan perpanjangan kontrak kerja bagi pegawai non PNS di lingkungan UPT Puskesmas Tarogong. Kontrak diperpanjang setiap satu tahun sekali. Para pegawai diberikan penjelasan kontrak kerja agar mengerti isi kontrak yang ditandatangani.


Jumat, 04 Januari 2019

Pendaftaran Pasien Menggunakan KTP atau Kartu BPJS Mulai 1 Januari 2019


Dikarenakan ada pemberlakuan pendaftaran dan pelayanan memakai aplikasi SIKDA (Sistem Informasi Kesehatan) di unit Puskesmas dan kami UPT Puskesmas Tarogong sudah memberlakukan SIKDA sejak awal tahun 2019.



Sehubungan dengan itu untuk pasien baru khususnya diharapkan membawa KTP atau BPJS ketika mendaftarkan diri agar data dapat dientri dengan lengkap.

Jika data anda sudah lengkap di dalam sistem SIKDA keunggulan yang dapat diperoleh adalah ketika anda tidak membawa kartu berobat sistem dengan otomatis dapat mencari data rekam medis anda tanpa kehilangan data yang lama.

Untuk yang sebelumnya pernah mendaftar atau pasien lama data anda juga akan diperbaharui lagi karena SIKDA menyimpan data no rekam medik lama dan menambahkankan no rekam medik baru tanpa harus mengganti kartu rekam medik  yang baru.

Upgrade data sangat diperlukan selama proses transisi untuk mempermudah menyimpan data anda sehingga tidak terjadi data ganda.